automata

automata

Mengusung tema distopia, film ini dari awal bukan favorit sy. Terasa sepi dan berdebu, keputusasaan menggantung di udara.

Kalau ada pesan yang ingin disampaikan oleh Automata, mungkin adalah segalanya sia-sia. Bekerja sungguh-sungguh, malah diuber-uber hendak dibunuh. Berpikir bahwa kita melakukan hal yang benar, ternyata apa yang kita lakukan malah memiskinkan masyarakat. Polusi di mana-mana, sinar matahari memancarkan radiasi dengan level yang kadang membahayakan, membuat kita harus mengeluarkan banyak uang untuk melindungi diri. Bayangkan, hujan saja tidak boleh disentuh saking asamnya!

Terus *spoiler alert* di akhir film all the good guys terekspos radiasi nuklir yang tidak dapat disembuhkan. Lalu mereka menuju ke laut yang penuh polusi dan radiasi matahari. Salah satunya bayi berusia beberapa hari.

Kalau ada yang menghibur barangkali kesaktian Antonio Banderas, dalam keadaan terekspos radiasi, kurang makan-minum berhari-hari, pada saat ditembaki ia selalu dapat meloloskan diri.

Oh ya, terus ada robot PSK bernama Cleo. Pakai wig, mengingatkan sy pd karakter yang diperankan Aming di film Madame X.

Tidak ada komentar: